Legenda cinta Nyai 2
Cerita sebelumnya bisa dibaca di https://mawarniwidya.blogspot.com/2021/10/legenda-cinta-nyai.html
Siapa laki-laki yang sedang minum es kelapa di sana ya? Putri membatin sendiri melihat laki-laki tampan yang sedang minum es kelapa bersama sahabatnya.
Tertegun melihat ketampanan yang ada di parasnya. Siapa yang tak tertarik melihat tipe pria yang sudah lama diidamkan hadir dihadapan? Terlebih apa yang diharapkan sangat baik dan melebih harapannya.
Tak dia lewati kesempatan itu untuk mendekati diri laki-laki yang sudah menjadi incarannya.
"Pak, pesan es kelapanya satu ya, minum di sini," Putri memesan satu es kelapa dengan tujuan mengulik informasi tentang laki-laki yang sudah merebut hatinya sejak pandangan pertama.
"Baik Mbak, tapi maaf tempat kosongnya habis, Mbak boleh tunggu sebentar sampai ada yang kosong?" Tempat es kelapa itu memang sedang banyak pesanan sampai tal ada tempat kosong tersisa.
Putri mengiyakan permintaan Bapak penjual es kelapa yang memintanya menunggu. Saat menunggu antrian tempat duduk ada laki-laki yang menghampiri dan memintanya untuk bergabung.
"Mbak, sama kita aja. Lagian udah penuh juga. Bakalan lama nunggu kalo kosong, di sana ada teman saya yang lagi nunggu pesanannya juga."
Mas berbaju coklat dengan rambut klimis menghampiri Putri dan mengajaknya jalan ke meja yang dituju.
Mata Putri langsung fokus dengan laki-laki incarannya, ternyata saat dilihat dari dekat dirinya sangat tampan dan lebih menawan.
"Kalian berdua aja di sini? Dari kapan sepertinya sudah dari tadi ya," Putri melihat dua es kelapa yang sisa batoknya dan dua mangkok mie.
"Hehe, Iya nih, Mbak. Kami sudah daritadi. Oh iya, Mbak sedang apa di sini? Kok sendirian aja." Laki-laki incaran Putri menjawab pertanyaan yang ditanyakan.
"Sedang menikmati alam, Mas. Bosan dengan urusan kantor yang bikin pusing, refresh otak dulu baru kerja lagi Mas."
Apa yang Putri bicarakan? Kantor? Boro-boro tau, lihat aja gak pernah, yang Putri tau hanya kerajaaan di bawah laut dan sesekali main ke pantai saat dia sudah bosan
Mereka seperti sudah lama ketemu padahal baru hari itu bertegur sapa. Tampan, manis, sikapnya baik, apalagi yang dicari? Putri semakin tergila-gila dengan dirinya
Semenjak bertemu dan ngobrol dengan dirinya Putri merencanakan hal yang entah menyenangkan atau membahayakan nyawa laki-laki tersebut.
***
"Chy, gue bosan nih di rumah, yuk kemana gitu? Hunting lah jangan ngedekem di kamar mulu lu," Arif ngajak Richy hunting karena bosan dengan kesehariannya yang sibuk sama laptop.
"Mau kemana sih lu? Gue capek nih. Lagi mau istirahat," kerjaaan Richy sedang padat, dia seorang editor yang sedang mengerjakan banyak buku dan dikejar deadline.
Kerjaan mereka memang tidak sejalan tapi hati mereka selalu merasakan jika ada hal kurang baik terjadi di antara mereka. Saling merasa dan harus ada saat terluka dan bahagia adalah janji mereka.
Persahabatan yang manis bukan hanya tentang perempuan, laki-laki juga jauh lebih manis hanya saja mereka tidak menunjukkannya.
"Mau ke alam, nanti gue cari referensi dulu. Suntuk sama kerjaan digital marketing. Udah sana lu istirahat, gue tau pasti capek banget Itu mata lu, otak gue juga pusing dah lah, Assalamualaikum."
Arif sangat yakin jika Richy lelah dengan deadlinenya, begitu juga dirinya yang dikejar tentang IG, Feeds, Reels, Tiktok, YouTube dan apapun yang berhubungan dengan digital marketing.
Dikejar deel itu emang mengerikan ya, Kakak" sekalian
BalasHapuswwkwkkwk
semangat buat deel kalian
kalau ga mau dikejar deel", coba ikut si Nyai aja
Mengerikan sangat Kakak baik, wkwkwkwk
HapusAlhamdulilah clear, tinggal nunggu info kelulusan nih.
Doakan semoga lolos ya kak, huhuu
Makasih kalo disuruh ikut Nyai mah, syeram, wkwkwk